Header Ads

Sensasi "Mbranjang" di Rawa Pening

Rawa Pening terletak di Kab. Semarang Jawa Tengah, sudah menjadi lokasi populer bagi yang memiliki hobi memancing. Sambil memancing, mata akan dimanjakan dengan pemandangan gunung dan perbukitan yang mengelilingi Rawa Pening.
Hijaunya enceng gondok yang memenuhi rawa turut memberi kesan sejuk di mata.

Pemandangan Gunung dari tengah Rawa Pening


Selain memancing, ada cara lain untuk mencari ikan di rawa. Alat yang digunakan adalah jaring yang dibentangkan oleh 4 tiang, orang menyebutnya dengan branjang. Branjang ini terdiri dari 2 bagian, yaitu bagian jaring yang dibentangkan sebuah gubug kecil. Semuanya terbuat dari bambu, agar dapat mengapung. Agar branjang tersebut tidak berpindah, dibuat pasak ke dasar rawa di setiap empat sudutnya, masing-masing pasak dihubungkan dengan bambu yang saling mengait. Jaring branjang tidak boleh berukuran kurang dari 2 inchi, ini agar ikan-ikan kecil tidak ikut terjaring. Bambu-bambu harus dicek secara rutin, karena ada masanya keropos terkena air dan panas, rata-rata berumur 2 tahun.

Gubug branjang di atas rawa

Untuk menuju ke gubuk branjang, kami harus membelah enceng gondok yang menutupi jalur. Setelah sampai di branjang, harus berhati-hati saat turun dari perahu dan ketika berjalan di atas bambu, karena bambu yang dilewati sempit dan licin. Kedalaman rawa berkisar antara 2-4 meter.

Enceng gondok menutupi jalur menuju branjang

Cara menggunakan branjang cukup mudah, kita tinggal mengangkat jaring yang berada di dalam air dengan memutar tuas branjang. Setelah jaring terangkat, tarik jaring paling tepi pelan-pelan untuk mengambil ikan yang terjaring.

Tuas pada branjang untuk menarik jaring

Proses menarik jaring
Tongkat jaring untuk mengambil ikan

Ikan hasil tangkapan seperti betutu, wadher, kotes, dan nila

Apabila ikan tangkapan berukuran kecil, kami memilih melepas kembali ke air untuk menjaga perkembangan populasi ikan rawa.

Selain panorama yang mempesona, Rawa Pening menyimpan cerita yang dipercaya warga setempat. Etika dan perilaku wajib dijaga ketika berada disana. Kelestarian dan kebersihan rawa juga harus tetap dijaga.

Related post :
Belajar dari Semangat Hidup pak Kus, Bapak Pencari Ikan di Rawa Pening


Lihat videonya :
Video "mbranjang" di Rawa Pening